- NICHOLAS CULPEPER (Compleat Herbal) : Propolis baik untuk panas serta pengobatan luka bakar
- PHILIP CALDER (Dept. of Biochemistry, Oxford University) : Propolis sangat efektif untuk membasmi Bakteri
- dr. JESSI PAMUDJI di Sekolah Farmasi, Institut Teknologi Bandung, membuktikan efek Anti Bakteri Propolis terhadap S. Aureus dan Propionnibacterium Acnes (biang jerawat). Hal ini karena Propolis mengandung senyawa yang bersifat Anti Mikroba yaitu Flavon Pinocembrin, Flavanol Galaning dan Asam Kafeat
- Prof. Hembing Wijayakusuma, Propolis sangat baik untuk kesehatan kulit dan berkhasiat luar biasa dan efektif
- Artikel resmi BPOM tentang Merkuri, Kontak pada kulit akibat penggunaan krim yang mengandung garam merkuri dapat menimbulkan pigmentasi, ras terbakar dan dapat menyebabkan toksisitas sistemik (http://www.pom.go.id/ public/siker/ desc/produk/MerKesMan.pdf)
- Pernyataan Kepala BPOM, Husniah Rubiana Thamrin Akib, Merkuri termasuk logam berat berbahaya yang dalam konsentrasi kecil pun dapat bersifat racun. Pemakaian Merkuri dapat menimbulkan akibat, seperti : Perubahan warna kulit yang dapat menjadi bintik-bintik hitam pada kulit, alergi, iritasi kulit, kerusakan permanen pada susunan syaraf, otak, ginjal dan gangguan perkembangan janin. Pemakaian merkuri dalam jangka pendek dengan dosis tinggi dapat mengakibatkan muntah-muntah, diare, kerusakan ginjal dan yang paling berbahaya karena merupakan zat karsinogenik dapat menyebabkan kanker (http://nasional.kompas.com/read/2088/11/26/14312010/kosmetik.berbahaya. bisa.akibatkan.kerusakan.otak)
- dr. Dewi Inong Irana SpKK, Penggunaan Merkuri pada kulit bisa membuat pelebaran pada pembuluh darah, timbulkan flek pada kulit atau namanya Ookronosis (kulit menjadi hitam dan kebiruan), dapat membuat sel kulit rusak, jika digunakan dalam jangka waktu lama dapat menyebabkan kanker kulit yang menjurus pada kematian. Terasa panas dan membuat kulit putih dengan cepat. Putihnya tidak sehat alias putih seperti memakai topeng. Saat ini, ada beberapa krim yang sudah mendapat resep dari dokter "Itu jelas bohong, kalau krim dari dokter ya harus diperiksa dulu, dicocokkan dengan kulit si pemakai. http://bataviase.co.id/node/411182
- dr. Retno I. Tranggono SpKK, Bekerja untuk memutihkan wajah secara cepat, untuk menghilangkan jerawat, untuk menghilangkan noda hitam di wajah, namun akan menyebabkan ketergantungan jika kita tidak lagi memakainya. Dari kebanyakan pasien yang datang, wajah mereka jadi menghitam dan timbul jerawat parah. Padahal awalnya wajah mereka tidak berjerawat. Efeknya bukan hanya merusak kulit, tetapi juga mengakibatkan kanker kulit dan kanker sistematik. Contohnya : kanker payudara, kanker leher rahim, kanker paru-paru, dan kanker lainnya yang menyerang organ vital tubuh. Setelah tidak lagi menggunakan pemutih merkuri kulit muka akan menjadi belang, bengkak dan mengelupas, terasa gatal atau memerah. http://entertainment.kompas.com/read/2010/01/21/ 1442 2745/Perhatikan.Komposisi.Krim.Pemutih.Anda
- Kepala Dinas Kesehatan Sumatera Barat, Rosnini Savitri, Produk Kosmetik bermerkuri umumnya menjanjikan wajah putih dalam tempo singkat. Seminggu saja menggunakan produk ini, wajah dijamin langsung "Cling". Kandungan merkuri bisa menyebabkan kerusakan pada kulit, susunan saraf, otak, ginjal, serta gangguan perkembangan janin, merkuri juga dapat menyebabkan kanker. http://nasional.kompas.com/read/ 2008/11/17121985/Aha. Inilah.Cara.Mendeteksi.Kosmetik.Ber merkuri
- dr. Titi Moertoko, SpKK, Selain gatal-gatal sejumlah reaksi muncul atas penggunaan produk kosmetik bermerkuri. Pengguna merasa nyaman dengan hasil memuaskan tanpa keluhan gejala awal. Namun bila pada pertengahan mereka menghentikan pemakaian, kulit akan kembali gelap. Saat berhenti merasa gata-gatal, perih. Merkuri mudah diserap kulit, masuk ke aliran darah, juga kena sistem saraf. Orang mulai pusing-pusing, marah-marah, susah tidur, gemertaran. Tidak mungkin ada satu bahan yang membuat kulit mendadak putih kalau dia tidak bahaya. hhtp://kesehatan.liputan6.com /read/169025/pakar-waspada-tawaran-kulit-putih-instan
- dr. Teguh Tanuwidjaja, SpKK (Ketua Umum Perhimpunan Dokter Estetika Indonesia (Perdesti), Tidak hanya memberikan efek yang berbahaya secara tropikal, Merkuri juga secara sistematik mengganggu organ tubuh yang lain, seperti fungsi ginjal dan dapat mengakibatkan cacat permanen, reaksi yang tidak diingnkan ini timbul sekitar 2 tahun hingga 10 tahun. Salah satu ciri kosmetik berbahaya menurutnya, ketika tutup dibuka permukaan krimnya tersebut terlihat mengkilap. http://surabaya.detik.com/read/2011/07/31/153431/1693247/595/dokter - kecantikan- serukan - bahaya- kosmetik-berbahan-mercury
- dr. Silviani Sri Rahayu, SpKK, Ciri-Ciri kosmetik produk pemutih yang berbahan merkuri umumnya tampak pearly (putih mengkilap). Manifestasi gejala keracunan merkuri akibat pemakaian krim kulit muncul sebagai gangguan sistem saraf, seperti tremor, insomnia, kepikunan, gangguan penglihatan, gerakan tangan abnormal (ataxia), gangguan emosi, gagal ginjal, batu ginjal). http://cantik-sehat.com/news/2007/02/15/awas-bahaya-pemutih-pada-kosmetik/
- dr. I Gusti Agung K. Rata, SpKK (Ketua Konsorsium Tata Kecantikan Kulit P & K), enzim tiroksinase dalam proses pembentukan pigmen kulit menjadi terhalang pekerjaannya. Merkuri membuat pembentukan pigmen terhambat sehingga kulit menjadi putih. Merkuri akan meresap ke dalam kulit dan bersama darah berlayar menuju organ vital, seperti ginjal, hati, jantung, sumsum tulang belakang, dan otak. Krim bermerkuri sering menimbilkan reaksi alergi. Orang yang tidak tahan, tubuhnya bisa menolak dan timbullah bercak kemerahan. Terkadang juga bisa mengakibatkan munculnya benjolan hebat dan merata di permukaan kulit yang kena oles. Bisa timbul infeksi dan suhu tubuh meningkat. Mujurlah mereka yang punya daya tolak. Sebab kalau merkuri dioleskan ke kulit, dia akan bertimbun dalam tubuh dan suatu ketika bisa menyebabkan kelainan berat sebab senyawa merkuri tidak ada antidotumnya. Maksudnya, racun merkuri ini tidak bisa ditawarkan. http://majalah.tempointeraktif.com/arsip/1984/ 01/21/KSH/mbm.19840121.KSH40265.id.html
- dr. Eddy Karta, SpKK, Kandungan merkuri organik dalam krim pemutih dapat menimbulkan keracunan bila digunakan untuk waktu lama, meskipun hanya dioleskan ke permukaan kulit, merkuri mudah diserap masuk ke dalam darah, masuk sistem saraf tubuh, seperti tremor, insomnia, kepikunan, autis, gangguan penglihatan, gerakan tangan abonormal (ataxia), dan gangguan emosi. Kandungan Merkuri hanya dapat dibuang setelah selama 27 tahun mengendap di tubuh. Kerja pertama pemutih kulit adalah menghancurkan epidermis atau lapisan kulit teratas dari wajah. Krim pemutih juga sering dipakai untuk menghilangkan efek-efek hitam akibat terlalu sering terpanggang matahari. Namun, jika krim ini bertabrakan dengan sinar matahari dapat menimbulkan iritasi atau malah membuat kulit semakin hitam. http://forum.detik.com/hati-hati-pakai-pemutih-wajah-t2068.html.
SELAMAT
ANDA TELAH MEMBACA ARTIKEL INI
INFORMASI
DI BAWAH YANG SEBENTAR LAGI ANDA BACA, ADALAH PENGETAHUAN TENTANG KRIM KOSMETIK
BERMERKURI, YANG DIBUAT & DITUJUKAN UNTUK MENAMBAH PENGETAHUAN KITA TENTANG
BAHAYA, CARA KERJA DAN CIRI DARI
KRIM
KOSMETIK MERKURI
MARI
KITA MENJADI CERDAS DENGAN
ILMU
PENGETAHUAN
STOP
PENGGUNAAN MERKURI DALAM KOSMETIK
SELAMATKAN
KAUM WANITA &
GENERASI
PENERUS NEGERI INI
SELAMAT
MEMBACA & BERBAGI
CIRI-CIRI & BAHAYA KOSMETIK BERMERKURI
Tips
membedakan Krim Merkuri bagi Pengguna Kosmetik, selain dengan pemeriksaan
LABORATORIUM untuk mengetahui Kadar Merkuri di dalam suatu Krim.
Krim
Merkuri mempunyai ciri yang sangat khas, sbb
:
- Krim Pada umumnya LENGKET, Sebagian lagi ada yang mencampurkan merkuri dengan bedak dingin (bedak jerawat), agar tampak lebih encer.
- Krim pada umumnya tidak HOMOGEN (tidak menyatu & kasar), bila didiamkan minyak akan terpisah dengan bagian padat.
- Bau logam merkuri tercium atau sebagian menggunakan parfum menyengat utk menghilangkan bau logam merkuri tsb.
- Warna umumnya sangat mencolok, karena tidak menggunakan bahan pewarna utk kosmetik, umumnya menggunakan bahan pewarna tekstil (cap kupu-kupu) warna kuning dan warna krim putihnya pearly (mengkilat seperti mutiara)
- Bila diusapkan pada kulit lengan terasa panas dan gatal.
- Pada pemakaian awal menyebabkan Iritasi pada kulit dan kemerahan bila terkena sinar matahari.
- Warna Putih pada kulit tidak lazim, umumnya pucat
- Kulit dapat berubah putih dalam waktu singkat (kurang 1 minggu, tergantung kadar kandungan merkuri, makin tinggi makin lebih cepat memberikan warna putih)
- Tidak timbul jerawat sama sekali, hal ini disebabkan lapisan kulit epidermis kita telah rusak, kulit sudah tidak mengandung protein & melanin yang berfungsi utk melindungi radiasi paparan matahar juga sdh tdk berfungsi, sehingga jasad renik ataupun kuman tidak akan menyukai kulit yang telah tercemar merkuri termasuk nyamuk sekalipun. Jerawat dalam keadaan normal adalah berfungsi sebagai indikator tingkat kandungan protein di dalam kulit, hal ini juga untuk mengontrol perawatan kulit wajah, bila anda lupa untuk melakukan kebersihan wajah, umumnya jerawat akan timbul, pada merkuri hal ini tidak terjadi lagi, karena struktur protein kulitnya telah berubah & menjadi rusak.
- Pori-pori tampak mengecil & halus, ini sebenarnya disebabkan lapisan kulit terluar wajah kita telah tipis & tergerus oleh logam merkuri, tampak sepintas terlihat mengecil & halus. Untuk mengujinya anda bisa merasakan dengan mencobanya pada sinar matahari, kulit terasa terbakar, gatal disertai kemerahan, hal ini dikarenakan kulit wajah sdh tidak mendapat perlindungan dari melanin yang berfungsi melindungi wajah kita dari radiasi matahari. Pada produk yang benar, pemakaian siang hari selalu menggunakan pelindung SPF sehingga pada siang hari anda tidak akan merasakan rasa iritasi seperti terakar disertai rasa gatal.
- Bila anda telah tercemar merkuri & pemakaian dihentikan, akan timbul jerawat kecil-kecil disertai rasa gatal.
- Bila pemakaian dihentikan akan bintik-bintik hitam di bawah kulit sebagian ataupun merata diwajah
- Warna Putih pada kulit wajah lama-kelamaan akan berubah menjadi abu-abu lalu selanjutnya kehitaman
- untuk lebih lanjutnya dapat menyebabkan kanker kulit, kerusakan jaringan tubuh & menyebabkan kematian.
- Dapat menghambat pertumbuhan, menyebabkan cacat & kematian pada JANIN.
Krim
merkuri juga dapat diidentifikasi dari gejala keracunan metabolisme tubuh,
dengan gejala sbb :
1.
Pusing
2.
Di orientasi ruang
3.
Mual-mual
4.
Tremor (gemetaran)
5.
Susah tidur
6.
Gangguan Penglihatan
7.
Gangguan Emosi
8.
Depresi
9.
Serta Lupa (pikun), dll
Bagi yang belum pernah memakai diharapkan artikel menjadi bahan pertimbangan. Bagi yang sudah memakai,diharapkan artikel ini dapat menjadi sarana untuk memperingatkan yang lain. http://www.femaledaily.com/showthread.php?t=6070
- KRIM WALET merek dagang: GREEN ALVINA, DEWI SUSAN, BIO WALET, BIO DISC, KRIM WALET DR ADI WIRA terdiri dari: Krim siang KUNING (dg berbagai gradasi kuning), plus Krim malam PUTIH MUTIARA (BUKAN putih susu!), bentuk sabun macem-macem tapi yang biasa beredar sih sabun BATANGAN BENING warna tua (orange,ijo,dsb), harga: 100ribu - 600ribu per paketKRIM HERBAL ALGAE, merek dagang: HERBAL ALGAE, BEAUTY PLUS, A-DHA, BEAUTY CARE terdiri dari: Krim siang KUNING (dg berbagai gradasi kuning), plus Krim malam PUTIH MUTIARA (BUKAN putih susu!), bentuk sabun macem-macem tapi yang biasa beredar sih sabun BATANGAN BENING warna tua (orange,ijo,dsb), harga: 100rb - 250rb per paket
- KRIM TABITA merk dagang: TABITA, TABITHA terdiri dari (CMIIW): Krim siang KUNING , plus Krim malam PUTIH MUTIARA (BUKAN putih susu!), sabun CAIR warna orange (cmiiw), toner warna orange (cmiiw), harga: 600rb - 800rb per paket
- Ada juga krim yang agak beda mungkin, jadi cuma terdiri dari satu krim, yang saya tau namanya "KRIM PL" harga 100rb-200rb per pot tanpa sabun.
- Beauty Magic Cream atau BMC - kenapa ku bilang termasuk gak jelas?FACTS about BMC: karena produsen tidak jelas, tidak ada ijin edar di indonesia, TIDAK ADA yang pernah bisa jawab apa ingredientsnya? padahal member FD ini ada yang dan ditanya juga tutup mata aja tuh. coba googling BMC, halah... semua DARI INDONESIA websitenya, padahal BMC stands for beauty magic cream, dimana 3 kata pembentuk merknya bahasa inggris semua kan? BMC termasuk skincare gajebo (GAK JELAS BOO)
- KRIM CHANTIQ/CHANTIKA
- KRIM DRG.LENA
- KRIM WARUNG CANTIK
- KRIM BANDUNG
- NATURAL 99
- KRIM BLOSSOM
- KRIM LHING ZHI
- KRIM KELLY
- KRIM CUMING
- KRIM MEONG
- KRIM DR : 1 krim pagi malam warna putih pearly
KRIM-KRIM TERSEBUT MEMPUNYAI CIRI HAMPIR SAMA YAITU :
- NO BPOM/BPOMNYA PALSU
- INGREDIENT TIDAK JELAS : WHITENING TAPI GAK ADA WHITENING AGENT
- EFEKNYA INSTAN,BIASANYA 2 MINGGU PEMAKAIAN SUDAH KELIHATAN BAGUS.
- WARNA KRIM MENCOLOK = PUTIH PEARLY DAN KUNING GONJRENG,IJO, ORANGE
- WANGI MENYENGAT
- TIDAK JELAS SIAPA PRODUSENNYA
- KRIM BIASANYA LENGKET
- KRIM TIDAK HOMOGEN,KADANG ADA LAPISAN MINYAKNYA.
TERIMA KASIH TELAH MELUANGKAN
WAKTU ANDA UNTUK MEMBACA…
9
Kesalahan Dalam Merawat Kulit
Hal-hal
berikut ini adalah sejumlah "pelanggaran" yang tanpa disadari sering
kita lakukan pada wajah. Jika tak segera dihentikan, ia bisa merusak semua
upaya kita dalam menjaga kecantikan. Apa saja?
- Sembarangan memakai sabun muka, walau sama-sama mengeluarkan busa, tapi sabun cuci muka dan sabun badang memiliki kandungan yang sangat berbeda. Memakai sabun badan di wajah Anda akan membuat kulit wajah kering dan kasar. Karena tak ingin berjerawat atau muncul komedo, Anda pun mencuci muka dengan sabun pembersih wajah setiap 4 jam. Akibatnya, kulit jadi kering, dan kulit kering menyebabkan iritasi serta tersumbatnya pori-pori. Pori-pori yang tersumbat, berpotensi memunculkan jerawat
- Kurang minum, Kurang minum tak hanya berpengaruh terhadap kesehatan secara keseluruhan. Secara kasat mata, seseorang yang dehidrasi juga dapat terlihat dari kulitnya. Kulit akan kusam dan kering, sehingga keindahannya hilang. Tak hanya itu, berbagai bakteri dan virus juga lebih mudah menyerang kulit yang kering. Jadi jangan sampai Anda kurang minum.
- Salah memakai pelembab, Pelembab juga nutrisi yang wajib bagi kulit. Namun salah memilih jenis pelembab hanya akan merusak kulit Anda.
- Kebiasaan memegang wajah, memegang wajah dengan tangan yang kotor hanya akan membuka pori-pori wajah kotor. Jika wajah Anda sedang jerawatan, maka dapat dipastikan, kotoran di tangan malah akan membuat jerawat semakin meradang. Jadi berhentilah memegang wajah Anda dengan tangan yang kotor
- Memencet jerawat,"Nafsu" untuk memecahkan atau memencet jerawat memang susah dihindari. Tapi jika Anda tak mau jerawat itu bertambah parah dan meninggalkan bekas luka, jauhkanlah tangan Anda darinya. Untuk mengecilkan benjolan jerawat yang memerah, cukup kompres dengan handuk bersih berisi es.
- Malas membersihkan wajah sebelum tidur, Saat kita tidur, kulit tengah bekerja keras menyedot nutrisi termasuk yang ada di permukaannya. Jika kotoran di wajah tidak Anda bersihkan, maka kotoran itu juga akan diserap oleh kulit. Hasilnya, kulit akan terlihat kusam dan tidak sehat
- Kurang tidur, Seperti penjelasan di atas, waktu tidur adalah waktu kulit untuk meregenerasi sel-selnya dan menyerap nutrisi. Jika waktu tidur Anda kurang, maka otomatis kurang juga waktu kulit untuk memperbaiki performanya
- Memakai produk yang mengandung emas atau metal lainnya, Krim malam yang mahal karena mengandung serbuk emas, bukan berarti efeknya bagus untuk kulit Anda. Menurut banyak dermatologis, krim yang mengandung emas dan bahan metal justru bisa menyebabkan dermatitis.
- Merokok, Racun yang terkandung pada sebatang rokok menghambat aliran oksigen ke kulit, dan menyebabkan kulit jadi kusam. Merokok juga terbukti mempercepat timbulnya kerutan di sekitar mulut dan mata.
APA HUBUNGAN ANTARA STRESS
DENGAN KERUSAKAN KULIT ?
Kita
bisa saja mengaku bahagia dan menganggap semua baik-baik saja. Tapi jika Stress
sudah menyerang, wajah tak akan bisa menyembunyikan. Bahkan kulit kita pun
tahu, lho.
STRESS bukan sekadar masalah psikologi. Ia juga ternyata bisa menimbulkan reaksi fisik pada tubuh kita. Saat kita STRESS, tubuh mengeluarkan hormon bernama Cortisol yang juga sering disebut "the stress hormone". Cortisol menyebabkan peradangan di berbagai organ tubuh, termasuk kulit.
Kita sering lupa bahwa kulit juga merupakan organ tubuh. Dan seperti organ lainnya, kulit pun bisa meradang. Hasilnya ? Pori-pori yang meradang akan lebih mudah tersumbat. Colagen yang meradang menyebabkan keriput. Peradangan kulit juga memicu timbulnya gatal-gatal, kekeringan, dan jerawat.
Jadi sudah jelas bukan, bahwa STRESS sangat mempengaruhi kulit ? Lalu apa yang bisa kita lakukan untuk mencegahnya ? Selalu terima dan akui jika Anda sedang merasa STRESS. Mengabaikan STRESS dan berpura-pura semua baik-baik saja justru akan membuatnya makin parah.
Kenali juga ciri-ciri saat Anda sedang STRESS, misalnya jadi sulit tidur, jadi tak nafsu makan (atau malah jadi makan berlebihan), sehingga saat ciri-ciri STRESS itu muncul, kita tahu bahwa kita sedang STRESS dan langsung bisa melakukan penanggulangannya. Caranya bisa dengan bernafas dalam-dalam, berolahraga. Sisihkan waktu untuk memanjakan diri sendiri, misalnya dengan pijat atau melakukan hobi favorit.
Yang juga tidak kalah penting adalah menjaga kesehatan kulit. Pastikan kulit selalu lembab dengan terus menggunakan pelembab dan minum air mineral untuk hidrasi dari dalam.
LANGKAH MENGATASI KULIT BERMINYAK
Selain
rentan jerawat, kulit berminyak juga mengganggu, karena membuat wajah terlihat
mengkilap dan make-up pun tak bertahan lama. Lalu apa yang bisa kita lakukan
untuk meminimalisir minyak pada kulit wajah ?
- Cuci muka dengan sabun maksimal 3x sehari, Dua kali saja sebenarnya sudah cukup, setelah bangun tidur dan sebelum pergi tidur. Jika dirasa perlu, silakan cucui muka di tengah hari. Gunakan sabun muka atau pembersih wajah yang tidak berbahan dasar krim. Hindari susu pembersih karena akan membuat kulit semakin berminyak. Hindari pula terlalu sering mencucui muka, karena kulit malah akan jadi kering dan membuat kelenjar memproduksi lebih banyak minyak.
- Gunakan Toner setelah mencuci muka, Toner adalah salah satu produk yang baik untuk mengurangi kadar minyak di wajah.
CANTIK ITU TAK HARUS PUTIH
Setiap wanita
ingin terlihat cantik dan tidak dapat dipungkiri bahwa ia ingin tampil menawan
dimana pun dan kapan pun. Namun sayang, arti cantik masih sering salah kaparah.
Bahwa yang cantik adalah wanita yang kulitnya putih.
Meski tak dipungkiri kalau sekarang keberadaan industri kecantikan tidak lagi menjadi kebutuhan sampingan namun telah bergesar menjadi kebutuhan primer, khususnya bagi wanita di wilayah perkotaan.
Gaya
hidup perkotaan yang menuntut kesempurnaan dalam penampilan lantas memberikan
peluang lebar bagi para dokter kecantikan untuk mengambil peran penting di
dalamnya.
Sebagai
seorang wanita, dipahami betul bahwa setiap wanita selalu ingin terlihat cantik
dan menarik. Cara pandang bahwa Cantik adalah Putih itu salah dan seharusnya
diluruskan, sebenarnya cantik itu tidak semata-mata harus putih, melainkan
bersih dan sehat.
Dalam pergaulan, masalah penampilan masih menjadi hal yang utama. Terutama untuk kalangan remaja dan mahasiswa. Bukan berarti, kepribadian seseorang tidak memiliki arti penting, namun nyatanya penampilan seseorang akan sangat mempengaruhi kepercayaan diri seseorang. Kebiasaan cenderung minder, Namun, akan sangat berbeda setelah mereka menjalani perawatan rutin dan akhirnya mendapatkan wajah yang bersih dan cantik, terbebas dari berbagai masalah, seperti jerawat, flek, kerutan dan berbagai macam malah kulit yang sering diderita wanit.
Secara tidak langsung profesi dokter kecantikan memang bisa membantu psikis seseorang. Masalah penampilan adalah hal yang sensitif bagi seorang wanita, dan akan sangat berpengaruh pada rasa percaya diri yang dimilikinya.
No comments:
Post a Comment